MATHEUS YUDI,SE.,M.SI HADIRI DIKLAT KEPEMUDAAN KNPI KETAPANG

Ketapang : Humas DPRD – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Ketapang, Mateus Yudi, S.E., M. Si menghadiri Acara Diklat Kepemudaan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Ketapang Tahun 2024, di Gedung Pertemuan PCNU Kabupaten Ketapang, Sabtu (19/10/2024).
Kegiatan tersebut dibuka oleh Bupati Ketapang yang diwakili oleh Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Drs. Heryandi, M. Si, dihadiri para Forkopimda, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Ketapang, Mateus Yudi, S.E., M. Si,, Pengurus DPD KNPI Ketapang, para peserta dari Organisasi-organisasi Kepemudaan Kabupaten Ketapang dan tamu undangan lainnya.
Tujuan dilaksanakan diklat tersebut adalah sebagai wahana untuk meningkatkan kualitas dan kapasitas sebagai seorang pemimpin, baik dalam kepemimpinan organisasi maupun kepemimpinan pribadi.