Ketapang : Humpro DPRD – Sekretaris DPRD Kabupaten Ketapang beserta para Kabag, ASN dan Non ASN dilingkungan Sekretariat DPRD mengikuti Senam bersama yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Ketapang di halaman Kantor Bupati Ketapang, Jum’at pagi (16/08/2024).
Kegiatan senam bersama tersebut dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo, S.STP, M. Si dan dihadiri oleh para Asisten Setda, para Staf Ahli Bupati, para Kepala OPD, ASN dan Non ASN dilingkungan Pemerintah Kabupaten Ketapang.
Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo, S.STP dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada semua OPD yang telah ikut berpartisipasi mengikuti senam bersama dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke – 79 Tahun 2024.
Dalam kegiatan senam bersama tersebut, Sekretariat DPRD Kabupaten Ketapang mendapatkan doorprize berupa satu buah kulkas/lemari es dari pemkab ketapang sebagai Tim dengan katagori Kostum Terheboh.*(sr,my,ka).




