Ketapang:HumproDPRD – Ketua DPRD Ketapang M Febriadi, S.Sos.,M.Si mengikuti Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia (RI). Upacara diikuti secara virtual dari ruang rapat lantai tiga kantor bupati, Kamis (17/8/2023).
Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI dipimpin langsung oleh Presiden RI Joko Widodo yang bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) dari Istana Kepresidenan Jakarta. Tema yang diusung pada Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI kali ini adalah “Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”.
Dalam upacara ini, Komandan Resimen Altileri Medan 2/Putra Yudha Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat yakni Kolonel Arm Joko Setiyo Kurniawan bertindak sebagai Komandan Upacara. Adapun bertindak sebagai Perwira Upacara yakni Kepala staf Garnisun Tetap I/Jakarta Brigadir Jenderal TNI Arkamelvi Karmani.
Sementara itu, tim Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang bertugas mengibarkan bendera Merah Putih pada upacara tahun ini diberikan nama Tim Indonesia Maju.
Upacara detik-detik proklamasi di Istana Negara dapat disaksikan oleh seluruh masyarakat Indonesia, baik secara langsung maupun melalui live streaming. Nampak hadir di Istana Negara diantaranya Wakil Presiden Maruf Amin dan sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju.
Sebelum mengikuti Upacara detik-detik proklamasi, Pemerintah Kabupaten Ketapang menggelar upacara Peringatan HUT ke-78 RI yang dipimpin langsung oleh bupati Ketapang Martin Rantan, SH.,M.Sos di Halaman Kantor Kantor bupati Ketapang.
Turut hadir mengikuti Upacara Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI diantaranya wakil bupati Ketapang, , Unsur Forkopimda pemerintah serta Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Ketapang.**(ms).