KUNJUNGAN HARI PERTAMA MAKAN BERGIZI GRATIS DI KABUPATEN KETAPANG

Ketapang : Humas DPRD – Ketua DPRD Kabupaten Ketapang, Achmad Sholeh, S.T., M. Sos menghadiri kegiatan hari pertama Program Makan Bergizi Gratis yang dilaksanakan di Kabupaten Ketapang, pada Senin (17/02/2025). Dalam kegiatan ini, Achmad Sholeh turut mengunjungi beberapa sekolah bersama Pj. Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Dedy Shopiardi, S.STP., serta jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Ketapang.
Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Ketapang diwakili Pj. Sekda Bpk Dedy Shopiardi, S.STP., Ketua DPRD Kabupaten Ketapang, Bapak Achmad Sholeh, S.T., M.Sos., Kajari Ketapang diwakili Kasi BB Wara Endrini, S.T., S.H., M.H., Kapolres Ketapang AKBP Setiadi, S.I.K., S.H., M.H., Dandim 1203 Ktp diwakili Pasipers Kapten Inf Andri Fitri, Danlanal Ketapang diwakili Pjs Danposal Delta Pawan Letda Laut (P) M. Ridwan, Kastpol PP Kabupaten Ketapang Drs. Anwar, M.M., para Kepala OPD Kabupaten Ketapang, dan Para Camat Delta Pawan dan Camat Benua Kayong.
Dalam kunjungannya, Ketua DPRD Ketapang bersama rombongan meninjau langsung proses penyajian makanan serta berinteraksi dengan para siswa dan tenaga pendidik. Achmad Sholeh menyampaikan apresiasinya terhadap pelaksanaan program ini dan berharap agar dapat terus berjalan secara berkelanjutan.
“Kami sangat mendukung program ini sebagai langkah nyata dalam meningkatkan kesejahteraan anak-anak kita. Semoga ke depan, program ini dapat menjangkau lebih banyak sekolah dan memberikan manfaat yang lebih luas,” ujar Achmad Sholeh.
Antusiasme siswa dan guru di sekolah-sekolah yang dikunjungi terlihat sangat tinggi. Mereka menyambut baik inisiatif pemerintah dalam menyediakan makanan bergizi secara gratis, yang dinilai sangat membantu terutama bagi siswa dari keluarga kurang mampu.
Dengan adanya program ini, diharapkan kualitas pendidikan dan kesehatan di Kabupaten Ketapang dapat semakin meningkat, sejalan dengan visi pemerintah dalam menciptakan generasi yang sehat, cerdas, dan berkualitas.
Jumlah Makan Bergizi Gratis yang di louncing hari ini dan yayasan yang mengelola adalah Yayasan Baitul Qurro 3.045 porsi, Yayasan Nur Ilahi sebanyak 3.227 porsi, Yayasan Surya Gizi Lestari 487 porsi, Total Keseluruhan 6759 porsi.
Daftar Sekolah yang mendapat Makan Bergizi Gratis (BMG) hari pertama adalah Taman Kanak-Kanak Bhayangkari Ketapang, Taman Kanak-Kanak Persit Ketapang, SMPN 2 Benua Kayong, SDN 11 Benua Kayong dan SMKN 1 Benua Kayong.***(sr,my)