Ketapang:HumproDPRD – Sekretaris DPRD Kabupaten Ketapang H. Agus Hendri, SE.,M.Si yang diwakili Kabag. Persidangan dan Perudang – undangan Marwiyah, SE hadiri pelantik dan mengambil sumpah jabatan administrator di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Ketapang, bertempat di ruang rapat utama lantai tiga (3) Kantor Bupati Ketapang, Jumat(03/11/2023) siang.
Wakil Bupati Ketapang H. Farhan, S.E.,M.Si., melantik dan mengambil sumpah jabatan administrator di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Ketapang, bertempat di ruang rapat utama lantai tiga (3) Kantor Bupati Ketapang, Jumat 3 Oktober 2023.
Dalam sambutannya H. Farhan, S.E.,M.Si. mengucapkan selamat kepada Aparatur Sipil Negara yang baru saja dilantik dan diambil sumpah jabatannya.
“Bekerjalah dengan penuh semangat, bersungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab, tunjukkan kinerja terbaik, dedikasi dan loyalitas bagi kemajuan dan peningkatan kinerja organisasi dalam pencapaian visi dan misi Pemerintah Kabupaten Ketapang”,pesan wabup.
Wakil Bupati Ketapang juga berpesan kepada Camat Kecamatan Kendawangan yang baru saja dilantik agar memperhatikan infrastruktur yang ada di Kecamatan Kendawangan terkusus bangunan gedung Kantor Kecamatan Kendawangan dan rumah dinas camat, agar ke depan dua bangunan tersebut diperbaiki hingga menjadi kantor pemerintahan dan rumah tinggal dinas yang lebih layak.
Kemudian, khusus untuk pejabat administrator pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, pelantikan dan mutasi jabatan ini telah mendapat persetujuan tertulis dari menteri dalam negeri Republik Indonesia berdasarkan petikan keputusan menteri dalam negeri tentang pemberhentian dan pengangkatan dari dan dalam jabatan administrator.
“Kepada pejabat administrator yang baru saja dilantik, saya tekankan agar saudara-saudari senantiasa memberikan pelayanan publik yang prima, pahamilah tugas, fungsi dan indikator-indikator kinerja masing-masing, bekerjalah dengan solid di internal unit kerja, tingkatkanlah kompetensi dan kinerja pribadi dan organisasi.”ucap wabup.
Wabup juga mengingatkan kepada seluruh ASN agar bersikap netral, tidak memihak kepada pasangan calon maupun partai politik manapun, sebagaimana ikrar netralitas ASN, bawasannya tahun depan akan diadakan pesta demokrasi.
Mengakhiri sambutannya, wabup berpesan kepada seluruh pejabat, baik yang dilantik pada hari ini maupun yang hadir dalam pelantikan, agar senantiasa menunjukkan dedikasi, loyalitas dan kinerja yang tinggi.
Adapun 3 pejabat yang di lantik adalah Drs. Adi Kesuma menjadi Camat Kendawangan sebelumnya menjabat Kepala Bidang PIAK, Firmantius Pitalis, S.H., M.A.P. menjadi Kepala Bidang Pelayanan Pendaftaran Penduduk yang sebelumnya sebagai JF. P.A Muda dan Nida Ekawati, S.H. menjadi Kepala Bidang Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan sebelumnya menjabat Jafung Penataan Kependudukan dan KB.**(ms).